Thursday, October 21, 2010

Poffertjess


Ingredients:

200 gr tepung terigu, ayak
½ sdm ragi instant
½ sdt garam
50 gr gula pasir
250 ml susu cair
30 gr mentega, lelehkan
2 butir telur, kocok

Pelengkap :
50 gr mentega
50 gram gula bubuk, ayak

Directions:
1. Campurkan tepung terigu, ragi instant, garam dan gula pasir, aduk rata.
2. Masukkan susu sedikit demi sedikit sambil aduk rata hingga menjadi adonan yang licin. Biarkan adonan selama 30 menit.
3. Masukkan mentega leleh dan telur kocok ke dalam adonan sambil aduk rata.
4. Panaskan cetakan yang telah diolesi mentega di atas api sedang. Tuang adonan ke dalam masing-masing lubang hingga ¾ penuh. Biarkan hingga keliling pinggirnya mengering. Keluarkan dari cetakan dan balikkan.
5. Masak kembali sampai masak dan kuning kecoklatan. Angkat. Hidangkan dengan taburan gula halus.

Note :
- Poffertjes ini bisa di isi dengan kismis atau potongan keju.
- Kayu manis bubuk bisa digunakan sebagai taburan dan juga dimasukkan ke dalam adonan sebanyak ¼ sdt.

0 comments:

Simplydelish.blogspot.com. Powered by Blogger.

"Being a full-time mother is one of the highest salaried jobs in my field, since the payment is pure LOVE" ~ MILDRED B. VERMONT ~

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...